Pensil Warna
Perlengkapan sekolahadalah hal wajib yang harus dimiliki oleh seorang pelajar, bahkan bukan hanya pelajar saja, melainkan mereka yang bekerja di sebuah instansi atau perusahaan juga akan sangat membutuhkannya nanti sebagai sarana dalam menunjang kegiatan tersebut. Salah satu diantaranya adalah pensil, pensil adalah alat tulis yang paling banyak digunakan oleh anak sekolah, jenisnya ada sangat beragam, diantaranya adalah pensil kayu, pensil mekanik hingga pensil warna yang digunakan untuk kebutuhan menggambar.
Hanya dengan sketsa dari pensil biasa saja, maka gambar tidak akan bisa tampak hidup, berbeda jika sudah diberikan dengan tambahan warna. Tidak jauh berbeda dengan pensil pada umumnya. Benda yang satu ini bisa mengeluarkan warna hanya dengan sekali coretan pada media kertas. Namun jika pensil biasa hanya bisa mengeluarkan warna hitam atau cenderung ke abu-abuan maka pensil warna ini bisa keluarkan berbagai pilihan warna. Umumnya dalam satu kotak Anda bahkan bisa mendapatkan 12 pilihan warna sekaligus. Mulai dari warna dasar yaitu merah, hitam, biru dan juga kuning ke beberapa warna sekunder.
Produk pensil warna ini sendiri terbagi atas beberapa pilihan jenis, diantaranya adalah:
- Pensil warna kayu biasa, seperti yang biasanya digunakan untuk menghasilkan gambar lebih hidup, pensil ini bisa mengeluarkan berbagai pilihan warna, mudah dihapus juga hanya dengan mengandalkan penghapus,
- Pensil warna water, jenis yang satu ini adalah inovasi baru dari produk pensil warna, umumnya dikeluarkan oleh beberapa merk atau brand alat tulis sekolah terkenal. Dimana setelah dibuat untuk mewarnai, maka nantinya ia juga dapat diratakan dengan menggunakan kuas, ditambah sedikit air, maka hasil gambar lebih bagus, terlihat seperti menggunakan cat air. Padahal hanya dengan menggunakan pensil warna biasa.
Menggunakan pensil warna tidak jauh berbeda dengan pensil kayu, yaitu harus diraut dulu hingga muncul bagian isinya, kemudian diaplikasikan pada media kertas. Harganya sangat terjangkau, satu set dengan isi 12 buah mulai dari harga 20an ribu rupiah, di tokoperlengkapan sekolah.